Boneka Sigale-Gale Boneka Mistis dari Pulau Samosir

 
     Di suatu daerah yang kita kenal dengan nama Pulau Samosir yang berada di tengah tengah danau Toba yang berada di Provinsi Sumatra Utara yang memiliki boneka legendaris atau boneka mistis.
     Boneka Sigale-gale dahulu sangat sulit dicari karena, diwaktu itu pembut boneka sigale-gale harus merelakan nyawanya agar boneka tersebut dapat bergerak sendiri atau bisa hidup, tetapi sekarang boneka tersebut tidak harus merelakan nyawa atau pembuatnya tidak harus mati dikarenakan boneka Sigale-gale sekarang dapat digerakkan menggunakan tali. 
     Walaupun sekarang tidak gampang menemukan Boneka Sigale-gale hanya beberapa orang saja yang memilikinya.
    Boneka ini slalu dapat kita lihat dengan berpakaian rapi dengan budaya batak yang slalu memakai kain Ulos di badanya.
     Boneka Sigale-gale adalah boneka legendaris atau boneka mistis yang menjadi budaya adat suku Batak di daerah Pulau Samosir. Pada zaman dahulu boneka Sigale-gale digunakan atau dibuat bertujuan untuk menghibur seorang Raja yang kehilangan anaknya ketika berada di medan perang. Kematian sigale-gale membuat sang ayah, yaitu Raja Rahat sangat merindukan anaknya dan juga mengalami sakit yang cukup parah. Lalu setelah itu penasehat kerajaan mencari tabib dimana saja. Tetapi tabib itu mengatakan bahwa mereka harus membuat raja tersebut agar dapat bertemu dengan anakanya dengan cara apapun.
     Pada suatu hari sang tabib melaksanakan upacara dengan  memanggil roh anakanya untuk masuk kedalam sebuah patung kayu kayu yang dipahat persis dengan anaknya, tetapi disaat itu pula keajaiban pun tiba patung tersebu dapat bergerak sendiri.
     Di upacara tersebu boneka itu menari Tor-Tor tari adat batak, dengan iringan lagu khas Batak Toba yaitu gondang mula-mula, gondang somba, dan gondang mangaliat.
     Akhirnya rasa rindu sang raja dapat terobati kembali.
     Patung tersebut sekarang menjadi khas Batak di Pulau Samosir  yang sejarah penting bagi penduduk-penduduknya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tari Mandulang Intan budaya dari Banjar

Tari Baksa Kembang Budaya dari kalimantan selatan

Tari Saman Budaya dari Aceh